FOCUS AND SCOPE

Jurnal Arus Narasi Pendidikan adalah publikasi ilmiah yang berfokus pada kajian teoritis dan empiris di bidang pendidikan. Jurnal ini menyajikan artikel-artikel yang membahas berbagai aspek pendidikan, termasuk metode pengajaran, kurikulum, evaluasi pendidikan, teknologi pendidikan, kebijakan pendidikan, dan isu-isu kontemporer lainnya yang relevan. Dengan pendekatan multidisipliner, Jurnal Arus Narasi Pendidikan bertujuan untuk menjadi wadah bagi para akademisi, peneliti, praktisi, dan pembuat kebijakan untuk berbagi temuan penelitian terbaru, inovasi, dan praktik terbaik dalam dunia pendidikan. Setiap artikel yang dipublikasikan telah melalui proses review sejawat yang ketat untuk memastikan kualitas dan kontribusinya terhadap perkembangan ilmu pendidikan.